Realisasikan Program MBKM, UM Jember Jalin Kerjasama dengan Universitas Muhammadiyah Gresik

Universitas Muhammadiyah Jember (UM Jember) melakukan penandatanganan Memorandum of Undestading (MoU) dengan Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) pada Rabu (13/10/2021). Acara MoU ini disusul dengan acara penandatangan Memorandum of Agreement (MoA) antara Fakultas Ekonomi dan Bisnis UM Jember dan Fakultas Ekonomis dan Bisnis UMG.

Tujuan dari penandatangan ini adalah untuk merealisasikan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Yang diawali dengan salah satu dari delapan program MBKM, yaitu program pertukaran mahasiswa. 

Dengan adanya kerjasama antara Fakultas Ekonomi dan Bisnis ini, UMG sendiri berharap bahwa kerjasama ini dapat membuka jalan untuk fakultas-fakultas lainnya untuk segera melakukan MoU. 

“Kami berharap untuk kedepannya fakultas-fakultas lainnya dapat menyusul, sehingga FEB ini menjadi pembuka jalan bagi fakultas lain yang ada di UMG, dan kami berharap fakultas lain dapat menyusul.” ujar Nadhirotul Laily SPsi MPsi, Wakil Rektor Bidang Akademik UMG.

Dalam pembukaan, Rektor UM Jember Dr Hanafi MPd menyampaikan bahwa UM Jember selalu terbuka untuk MoU maupun kerjasama apapun. 

“UM Jember akan selalu terbuka untuk MoU apapun maupun Kerjasama apapun, terutama Universitas Muhammadiyah Gresik kan keluarga sendiri.” ujar Hanafi.

Selain itu, Hanafi pun berharap bahwa dengan adanya MoU antara UM Jember dengan UMG bisa berjalan dengan lancar dan terus berlangsung.

“Semoga kegiatan ini terus berlangsung, untuk kemajuan kita semua, sesama Universitas Muhammadiyah.” pungkasnya.

Search