Keterlibatan UM Jember dalam pendirian Universitas Muhammadiyah Antarbangsa Malaysia, Kiprah Muhammadiyah Majukan Dunia Pendidikan

         Muhammadiyah sebagai organisasi yang bekiprah salah satunya di bidang Pendidikan, terus berupaya menyajikan inovasi yang berkemajuan. Tak hanya di tingat lokal tetapi juga internasional. Sebagai implementasi keputusan Muktamar Muhammadiyah di Makasar tahun 2015, Muhammadiyah fokus menyelesaikan berdirinya pendidikan tinggi Universitas Muhammadiyah Antarbangsa Malaysia (UMAM).

            Dikutip dari laman Muhammadiyah.or.id, penggagas pendidikan tinggi di Malaysia, Bambang Setiaji menyebut nantinya pendidikan tinggi UMAM akan diprogamkan untuk pendidikan S3 atau doktoral berbasis riset. Pendidikan doktoral ini nantinya akan ditempatkan di Perlis, negara bagian Malaysia dengan kultur keagamaannya hampir mirip dengan Muhammadiyah. Dalam pendiriannya, Universitas Muhammadiyah Jember (UM Jember) merupakan salah satu dari dua puluh Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) di seluruh Indonesia yang ikut terlibat dalam pendiriannya bersama para Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

           Rektor UM Jember, Hanafi menjelaskan bahwa keterlibatan dalam perintisan UMAM dipilih berdasarkan kualitas, dan kondisi Sumber Daya Manusia (SDM). “Di Jawa Timur ada dua PTM yang terpilih dan salah satunya ialah UM Jember.” ungkapnya saat ditemui, Kamis, (11/02/2021). Lokasi kampus dibangun di negeri bagian Perlis Malaysia yang telah mendapat kelulusan melalui Menteri Pendidikan Malaysia, Mohd Radzi Md Jidin. Hanafi juga menjelaskan Kerajaan Perlis sudah menginvestasi Gedung sampai beasiswa. Dengan demikian, diharapkan Muhammadiyah akan mempunyai andil yang bagus dalam pengadaan dosen yang bergelar doktor. “Karena selama ini masih tenaga dosen bergelar doktor di lingkup PTM masih harus ditingkatkan.”

 

Search